blog-indonesia.com

Pemasangan Alat Pendeteksi Tsunami di Mentawai Belum Tentu Efektif

Sabtu, 30 Oktober 2010


Muhammad Taufiqqurahman - detikNews


jakarta - Pemasangan alat pendeteksi di Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat, belum tentu efektif. Sebab sejumlah infrastruktur yang mendukung pengoperasian alat pendeteksi tsunami itu bisa saja hancur akibat gempa.

Hal itu diungkapkan Deputi Geofisika Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Pusat, Prih Harjadi, dalam diskusi tentang "Penanggulangan Bencana" di Warung Daun, Jl. Cikini Raya, Jakarta Pusat, Sabtu (30/10/2010).

"Untuk memasang alat pendeteksi tsunami itu butuh listrik, butuh gedung. Karena di Mentawai dekat dengan pusat gempa, kemungkinan saat gempa, gedung yang kita buat ambruk sehingga fasilitas yang kita buat belum tentu efektif," jelas Prih.

Prih menuturkan ada sejumlah alternatif lain untuk meminimalisir dampak bencana gempa dan tsunami di Mentawai. Salah satunya memberikan pendidikan khusus mengenai gempa dan tsunami kepada masyarakat setempat.

"Tsunami di Mentawai waktunya sangat cepat. Penduduk Mentawai merupakan masyarakat pertama yang akan merasakan tsunami bila gempa besar terjadi di daerah tersebut," jelasnya.

Menurut Prih, masyarakat Mentawai bisa diibaratkan sebagai bumper kawasan lainnya. Karena itu mereka harus mendapatkan pendidikan untuk memahami gempa dan tsunami.

"Dalam aturan-aturan penanggulangan bencana sudah ada pembagian. BMKG punya kewenangan yang terkait peringatan dini," ujar Prih.

0 komentar: