October 27, 2010 by aR_eRos
Filed under Berita Umum, Umum
Gunung Merapi Meletus – Apa dan dimana Gunung Merapi ?
Gunung merapi, nama yang tentu tidak asing ditelinga kita. Nama gunung aktif yang sangat populer, terutama beberapa minggu ini. Gunung Merapi adalah nama sebuah gunung berapai yang terletak di provinsi Jawa Tengah dan Jogjakarta.
Gunung masih aktif hingga sekarang. Menurut Wikipedia.org, sejak tahun 1548 gunung ini sudah meletus sebanyak 68 kali. Itu artinya dengan letusan yang kemarin sudah terjadi letusan 69 kali. Hah? angka 69? gak boleh berpikiran jorok lo ya hehehe.
Gunung Merapi Meletus, 14 korban tewas.
Ya, untuk yang kesekian kalinya gunung berapi aktif ini meletus. Letusan Gunung Berapi ini terjadi kemarin, Rabu (16/10) pukul 17.02 WIB saat mulai mengeluarkan awan panas. Letusan kembali terjadi pukul 17.03 WIB dan terus menerus mengeluarkan awan panas.
“Erupsi kali ini bersifat eksplosif dan lebih besar dibanding tiga letusan sebelumnya,”jelas Surono, Kepala Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) di Yogyakarta kemarin via Sindo. Sampai tulisan ini dipublikasikan, dilaporkan ada 16 korban tewas ditemukan dikediaman rumah Mbah Marijan di Dusun Kinahrejo, Umbulharjo, Cangkringan, Sleman.
0 komentar:
Posting Komentar